Geblek Sengek Makanan Khas Kulon Progo untuk Camilan dan Teman Minum Kopi

Geblek Sengek Makanan Khas Kulon Progo untuk Camilan dan Teman Minum Kopi. Geblek merupakan sebuah makanan khas yang berasal dari Kulon Progo. Geblek hingga saat ini juga sangat dikenal sebagai makanan identitas lokal yang dimiliki oleh Kulonprogo. Makan yang terbuat dari tepung tapioka basah ini memiliki rasa yang gurih terlebih dengan bumbu bawangnya. Bentuknya yang unik dan biasanya bulat dengan warna yang berwarna putih bersih membuat makanan ini lebih menarik untuk dinikmati khususnya bagi wisatawan yang berkunjung ke Kulonprogo.

Geblek Sengek Makanan Khas Kulon Progo untuk Camilan dan Teman Minum Kopi

Geblek bisa dibilang seperti cireng “bahan yang digunakan sama” namun yang berbeda adalah bentuk dan rasanya. Jika cireng memiliki banyak rasa seperti pedas atau lainya, Sedangkan geblek hanya memiliki rasa asli dari aci yang digoreng saja dan bentuknya seperti angka delapan. Jangan mengerutkan dahi dulu, apalagi berfikir rasanya pasti tidak enak. Berbeda dengan cireng yang biasa ditemui, Geblek memiliki citarasa yang sangat enak, apalagi dijodohkan dengan tempe benguk.

Geblek Sengek Makanan Khas Kulon Progo untuk Camilan dan Teman Minum Kopi
Geblek Sengek Makanan Khas Kulon Progo untuk Camilan dan Teman Minum Kopi

Geblek ini biasa dinikmati dengan menggunakan tempe benguk yang juga merupakan makanan khas kulon Progo. Jika Geblek akan dijadikan oleh-oleh, biasanya dibeli dengan wujud mentah yang akan digoreng ketika akan dinikmati secara langsung. Tentu saja rasanya akan terasa nikmat jika dinikmati selagi hangat. Geblek mentah dapat bertahan sekitar 4 hari, jika tidak dimasak selama waktu tersebut kemungkinan adonan Geblek akan menjadi keras dan mengurangi rasa jika dimasak. Untuk memperoleh Geblek sebagai oleh-oleh, pembeli cukup mengeluarkan uang yang cukup murah sekitar sepuluh ribu rupiah, jadi jangan khawatir masalah harga makanan ini. Jika Anda berkunjung ke Kulonprogo,Geblek adalah salah satu makanan yang direkomendasikan untuk dibeli.

One thought on “Geblek Sengek Makanan Khas Kulon Progo untuk Camilan dan Teman Minum Kopi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *