Carica ala Parangtritis, Oleh-Oleh Baru Dari Jogja

carica-paris_20170925_173330

Mendengar kata carica, yang mungkin terlintas adalah sebuah produk manisan asal Dataran Tinggi Dieng di Jawa Tengah.

Tak salah, karena Carica Dieng ini sudah lebih dulu dikenal banyak orang. Bahkan, sudah jadi oleh-oleh khas dari wilayah tersebut.

Namun pernahkan mendengar carica dari Bantul?

Baru-baru ini ada produk olahan baru namanya Carica Paris, olahan pepaya yang diberi pemanis layaknya Carica Dieng.

Diberi nama Carica Paris, karena tempat produksinya berada di sekitaran Jalan Parangtritis (Paris). Jika carica dieng berwarna kuning, carica paris ini berwarna merah dengan semburat kuning di sisi buah.

Minat pasar pun cukup tinggi, yang menjadikan caricanya ini terkenal dengan pesat.

Rata-rata dalam sehari, bisa memproduksi sekitar 300 cup (1 cup volume 120 ml). Dengan harga Rp 2 ribu, per hari omset yang didapat menyentuh angka Rp 600 ribu. Nominal yang lumayan untuk produksi makanan dengan skala kecil dan level rumahan.

Kasi Pengelolaan Informasi dan Aspirasi Publik Dinas Kominfo Kabupaten Bantul menjelaskan bahwa produk carica paris hasil olahan Laili sudah diperkenalkan di Taman Gabusan beberapa waktu lalu.

Respon masyarakat pun cukup tinggi, terbukti besarnya minat untuk membeli. Meski terhitung baru, carica paris ini bisa berkembang jika dikelola dengan serius lagi.

BACA JUGA :

Waspadai Beberapa Penyakit Ini Ketika Musim Hujan Datang

KGPAA Paku Alam X Pukul Kenong, Pasar Sekaten 2017 pun Resmi Dibuka

Operasi Zebra Progo 2017, Denda Tilang Bisa Langsung Dibayar di Tempat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *